“U are What U Eat”, Wujudkan Tubuh yang Sehat dengan Makanan Sehat
Sahabat Minsanis,
Pernah
dengar ungkapan “ U are what u eat? “,
Slogan yang telah lama populer ini berarti “Kamu adalah yang kamu makan, maknanya
bahwa kondisi tubuh dan status kesehatan (mu) sesuai dengan asupan makanan
(mu). Apabila yang masuk makanan sehat, Insya Allah sehat pulalah ia, aktif dan
produktif dalam mengisi kehidupan. Namun bagaimana bila sebaliknya Dears??
Makanan
yang tidak sehat akan mengancam kehidupan seseorang. Mulai dari berkurangnya
produktivitas, terkena berbagai macam penyakit (umumnya penyakit tidak menular)
dan berujung pada nyawa sebagai taruhannya.
Dewasa
ini, penyakit tidak menular (PTM) mendominasi dan menjadi penyebab kematian
nomor satu di dunia. PTM ini banyak diakibatkan karena gaya hidup seseorang
yang tidak sehat, termasuk pola makan (misalnya:
terlalu manis, terlalu asin, mengandung lemak jenuh, kurang serat dan lain
sebagainya).
Pengalaman
… Jika sudah mengalami fase terkena penyakit, barulah seseorang dan orang sekitarnya mulai sibuk memperhatikan
asupan makanannya, mulai membatasi makanan yang tidak dianjurkan untuk
penyakitnya dan beralih ke pola makan sehat. Pertanyaannya: mengapa mesti
menunggu sakit?? Mengapa tidak kita menerapkan pola makan sehat untuk mencegah
timbulnya penyakit? Bukankah lebih baik mencegah daripada mengobati??
Dears,
sesungguhnya menerapkan pola makan sehat dalam kehidupan sehari-hari bukanlah
sesuatu yang mustahil. Seperti kata pepatah, ala bisa karena biasa, begitulah
dirinya. Pola makan sehat akan menjadi kebiasaan atau gaya hidup seseorang
apabila ia membiasakan pada dirinya. Manfaat yang didapat tidak perlu diragukan
lagi…selain mencegah penyakit, menghasilkan tubuh yang sehat dan produktif juga
akan meningkatkan usia harapan hidup seseorang.
Berikut
tips menyediakan makanan sehat bagi seluruh anggota keluarga:
1.
Mengandung
Kecukupan Zat Gizi yang Dibutuhkan oleh Setiap Anggota Keluarga
Setiap orang mempunyai kebutuhan
gizi yang berbeda, sesuai dengan golongan umur, jenis kelamin dan aktivitasnya.
Kebutuhan anak balita, remaja dan dewasa tentu berbeda. Ini dapat kita lihat di
tabel Angka Kecukupan Gizi (AKG) orang Indonesia (bisa di download beserta
anjuran porsi per hari).
2.
Memenuhi
Pedoman Umum Gizi Seimbang
Asupan makanan yang sehat adalah
memenuhi pedoman umum gizi seimbang. Diantaranya makanan beraneka ragam dan
memenuhi unsur 4 bintang yaitu sumber makanan pokok, protein hewani,
kacang-kacangan dan sayur serta buah.
3.
Terjaga
Keamanan dan Kebersihan
Makanan sehat terjaga keamanan
dan kebersihannya, baik dari aspek bahan, alat dan tenaga pengolahnya.
4.
Diolah
dengan Menggunakan Air Bersih
Air bersih menjadi faktor penting
yang tidak boleh diabaikan dalam pengolahan makanan, sehingga hidangan yang
dikonsumsi benar-benar aman, bersih, higienis dan sehat.
Demikian
Dears, hendaknya kita selalu memperhatikan asupan makanan yang masuk ke tubuh
kita agar tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. Serta menjamin bahwa
makanan kita adalah makanan sehat dengan memperhatikan tips yang diberikan di
atas. Semoga kita bisa mewujudkannya dan salam sehat.
#UareWhatuEat
#PolaMakanSehat
makanan non penyedap (ajinomoto) juga salah satu cara untuk hidup sehat yaa mbak..
BalasHapuspoin no 1 tuh yang saya belum ngerti, patut dicoba nih
BalasHapusPengeahuan mengolah makanan dengan benar agar kandungan vitamin dan mineral tidak rusak itu juga penting untuk diketahui ya mb... Selama ini seringnya makan asal enak dan kenyang saja nih saya. 😅
BalasHapusMenjaga pola makan memang sangat penting untuk.kesehatan di masa mendatang, sayangnya terkadang orang orang yang tak mau melakukannya karena menurut mereka makanan sehat itu gak enak hehehe
BalasHapusSepakat dengan ungkapan tersebut, You are what you eat. Kita bisa lihat, orang-orang yang sangat menjaga makanan yang akan dikonsumsi mempunyai kesehatan maupun kehidupan yang lebih baik daripada mereka yang tidak peduli dengan makanannya.
BalasHapusBenar ya , apa yang kita makan mempengaruhi tubuh kita. Selama ini belum bisa memperhatikan pola makan untuk saya sendiri..hadeh..(noted ini)
BalasHapusPoint 3&4 sering dipraktekkan.nah yg point 1 dan 2 blm terlalu ngerti...btw makasih sharingnya mba
BalasHapussaya termasuk orang yang suka jajan sembarang. baca ini berasa digetok gitu. makasi mbak sudah diingatkan
BalasHapusPoin 1&2 jarang saya perhatikan, asal bahan ada, murah & mudah didapat, ya itu yang saya masak. Kalau poin 3&4, insyaAllah selalu.
BalasHapusMakasih sudah diingatkan, Mbak. Sedang berusaha mewujudkan resolusi sehat, nih. Terutama merutinkan makan sayur dan buah dlm jumlah yang cukup :)
BalasHapusterima kasih informasinya mbak ... benar-benar bermanfaat semoga saya juga bisa menerapkan pola hidup sehat.
BalasHapusMasih belajar untuk menerapkan pola hidup sehat. Masih kurang suka maka sayur ....
BalasHapusKelihatannya biasa2 saja tapi aslinya penting banget ya mb yang berkaitan dgn pola hidup sehat seperti makanan. Jangan asal suka trus makan saja. Tp juga memperhatikan tips2 yang berguna ttg pola mkn yg sehat. Thx mb untuk info bermnfaatnya.
BalasHapusTerima kasih tips makan sehatnya, Mbak. Ya, memang lebih mencegah daripada mengobati? Jd tugas ibu nih menghidangkan makanaan sehat 4* di meja makan keluarga
BalasHapusJadi kesentil. Apa yang saya makan selama ini udah sehat ya? Masih sering sembarangan makan. Godaan banget, Mbak...hiks
BalasHapusaku masih belajar mengolah makanan yang baik mbak, makasih sharingnya..setuju dengan pernyataan "mencegah lebih baik daripada mengobati"..hiks..jadi keingat suka makan yang penting kenyang aja
BalasHapusAku masih harus banyak action untuk bener-bener makan real food nih. T
BalasHapus