Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2018

Hindari Ancaman Bahaya di Musim Hujan, dengan 5 Tips Berikut, Agar Kamu Tetap Sehat dan Produktif

Gambar
Sumber Foto: dokter.in Menjelang akhir tahun, kita memasuki musim penghujan, yang diperkirakan akan terjadi mulai bulan Oktober 2018. Kamu perlu waspada, karena, seperti dilansir di cnnindonesia.com, saat musim hujan, mikroba lebih mudah berkembang biak dan mudah masuk ke tubuh manusia, salah satunya diakibatkan berkurangnya daya tahan tubuh karena faktor perubahan suhu dan lain sebagainya. Dears, tahukah Kamu, bahaya apa saja yang mengancam dan bagaimana menghindarinya? Berbagai penyakit yang sering muncul pada musim hujan diantaranya: Influenza, demam berdarah, malaria, Tipes, Leptospirosis, dan diare. 5 Tips berikut, akan membantumu tetap sehat dan produktif di musim hujan. Yuk, kepoin satu persatu. 1.       Menjaga Pola Makan Sehat Makanan yang cocok di musim hujan. Sumber foto: merdeka.com      Asupan makanan yang cukup (sesuai kebutuhan dan pola gizi seimbang), akan menjaga tubuh tetap sehat, sehingga mempunyai daya tahan yang baik terhadap kuman atau seran

7 Trik Jitu Memilih Gendongan Bayi yang Aman, Nyaman dan Mudah Digunakan

Gambar
Gendongan Bayi.  Sumber Foto : ibupedia.com     Hi Dears, Salah satu kebutuhan   yang harus Kamu siapkan ketika akan melahirkan adalah gendongan bayi (baby carrier). Banyak pilihan merek dan jenis gendongan bayi yang dijual di pasaran. Namun, Kamu tidak boleh sembarangan memilih, karena prinsip dasar gendongan yang baik ada 2 yaitu: aman buat yang digendong dan nyaman untuk yang menggendong. Seperti dilansir di laman doctormums.com, ada 7 trik jitu memilih gendongan bayi yang aman, nyaman dan mudah digunakan. Yuk, simak, trik-triknya. 1.       Pilih gendongan berkualitas baik, aman, telah teruji dan kuat. Sumber Foto : prelo.co.id 2.   Pilih gendongan yang membuat distribusi berat badan bayi merata, sehingga tidak membuat bahu, leher maupun punggung penggendong menjadi nyeri. Sumber Foto : femalestore.co.id 3.       Mudah untuk digunakan, tanpa bantuan orang lain 4.       Nyaman buat bayi Sumber Foto : zonamama.com 5.     

Tampil Anggun, Menawan dan Elegan dengan Busana Pengantin Adat Syar’i, Yuk, Simak 5 Inspirasi Berikut

Gambar
Busana Pengantin Adat Syar'i Hi Dears, Menikah adalah cita-cita setiap manusia dewasa, baik itu pria maupun wanita. Termasuk Kamu juga bukan? Semua berharap momen pernikahan menjadi momen terindah dalam hidup yang akan menjadi kenangan manis. Tak heran, semua aspek akan dipersiapkan dengan sangat detail oleh calon mempelai dan keluarga besarnya, tak terkecuali dengan busana pengantin. Saat ini banyak pilihan model busana pengantin muslimah, namun bagaimana jika Kamu ingin memilih busana adat / tradisional muslimah yang syar’i? Dilansir di laman kompas.com, busana pengantin tradisional khas nusantara tak tertandingi kharismanya, karena kaya warna dan sarat makna dibaliknya, disamping ikut melestarikan budaya warisan nenek moyang kita terdahulu. Misalnya warna cerah pada busana minang, menggambarkan kebahagiaan; kain sidomukti pada busana pengantin jawa mengandung makna mukti atau sakti, yaitu harapan agar rumah tangganya langgeng dan lain sebagainya. Tentu akan sangat me

5 Bawaan Wajib, yang Membuat Liburanmu Bersama Balita Asyik, Aman dan Menyenangkan

Gambar
Balita travelling Sumber foto: uzone.id Hi Dears, Memanjakan diri sejenak dari aktifitas rutin yang tiada habisnya, pasti akan mengasyikkan. Apalagi jika kita memanfaatkannya bersama keluarga tercinta. Kamu dapat mewujudkannya melalui liburan, misalnya, menciptakan waktu berkualitas bersama orang-orang tersayang. Namun, bagi yang mempunyai anak balita, kadang mengabaikan hal ini dengan alasan kerepotan membawa anak balita bepergian..Selain khawatir rewel, pastinya barang bawaan juga akan lebih banyak bukan? Dears, sebenarnya ada 5 bawaan wajib yang harus ada pada liburanmu bersama balita, sehingga terhindar dari hal yang tidak diinginkan dan membuatnya asyik, aman dan menyenangkan. Tentu akan menjadi kenangan indah dan membahagiakan buatmu dan anak-anak   Mau tahu barang apa saja itu? Yuk, kita siapkan. 1.       Makanan dan Cemilan yang Cukup Perjalanan yang memakan waktu lama, tentu saja melelahkan dan membuat buah hati lapar dan haus. Kita dapat mengantisipasiny

Bebas stress dan menyehatkan, 7 Makanan ini Menjadi Pilihan Terbaik Buat Kamu Menghilangkan Stress

Gambar
Aneka Makanan Sumber foto: www.bing.com Hi Dears, Aktifitas rutin yang membosankan dan kesulitan yang dialami, membuat hidup mengalami tekanan atau stress. Menurut doktersehat.com, stress merupakan bagian dari kehidupan manusia. Stress ringan dapat memacu seseorang untuk berpikir dan berusaha lebih keras, namun stress yang tidak segera ditanggulangi bisa membahayakan tubuh dan kesehatan jiwa. Banyak orang mencari pelampiasan stress, dengan berbagai cara. Salah satunya melalui makan. Namun, tidak semua makanan menyehatkan. Alih-alih ingin keluar dari masalah, malah nanti timbul masalah baru akibat salah memilih makanan. Untuk itu Kamu perlu tahu makanan penghilang stress yang menyehatkan, diantaranya melalui 7 makanan ini. Cari tahu yuk. 1.       Yogurt Mengonsumsi yogurt dapat meningkatkan kadar serotonin dalam otak yang berguna untuk memberikan rasa rileks dan membuat suasana hati lebih tenang, sehingga dapat menurunkan stress . Selain itu yogurt merupakan mak

Enak Makan Saat Hamil, Ketahui 5 Prinsip yang Baik untuk Mengatasi Mual pada Kehamilan

Gambar
Sumber Foto: Bidanku.com Hi Dears, Kecukupan makanan bergizi sangat penting bagi ibu sejak mengetahui dirinya hamil, karena berguna untuk kesehatan ibu dan janin yang dikandung, untuk kelancaran proses kehamilan dan persalinan. Sayangnya, pada masa awal kehamilan, banyak ibu yang mengeluh mengalami kesulitan makan, karena rasa mual. Bahkan tak jarang, rasa ini timbul secara berlebihan, sehingga mempengaruhi konsumsi makanan yang masuk. Hal ini jangan dianggap sepele ya Dears, karena masa awal kehamilan merupakan saat penting pembentukan semua organ vital sang janin. Kekurangan zat gizi yang diperlukan, berdampak tidak baik untuk kesehatan ibu dan janin yang akan dilahirkan.  Cara terbaik untuk menangani keluhan ini adalah dengan mengetahui cara mengatasi mual saat hamil agar ibu tetap enak makan saat hamil, sehingga bisa mendapatkan zat gizi yang cukup melalui makanan yang dikonsumsi. Cari tahu yuk, apa saja 5 prinsip itu. 1.       Porsi Kecil Tapi Sering Kebiasaan

Wow, 5 Tips Ini Menjauhkan dari Stress Menjelang Persalinan, Melahirkan Menjadi Mudah, Lancar dan Aman, Ibu Serta Bayi Sehat Selamat

Gambar
Bayi Sehat Sumber Foto : Koleksi Pribadi Hi Dears, Bagi Ibu hamil, kelahiran atau persalinan menjadi saat yang ditunggu-tunggu. Tentunya semua berharap, akan melahirkan dengan mudah, aman dan lancar. Serta bayi dan ibunya sehat selamat. Namun, pada masa itu, ibu rentan mengalami tekanan atau stress.   Berbagai rasa berkecamuk di dada dan pikiran, rasa cemas mengkhawatirkan keadaan bayi, rasa takut akan kesulitan yang akan ditemui pada proses persalinan, takut tidak bisa didampingi pasangan, takut ASI tidak segera keluar, besarnya biaya yang diperlukan dan lain sebagainya. Semua tekanan ini dapat memicu serangan panic ( panic attack ) pada saat melahirkan yang berakibat sulitnya proses persalinan itu sendiri. Oke Dears, untuk mewujudkan persalinan yang diidamkan sesuai harapan. Ibu hamil beserta keluarga perlu melakukan beberapa persiapan penting, agar merasa tenang dan tidak gelisah. Berikut 5 tips dimaksud, yuk, disimak bersama. 1.       Berkonsultasi dengan Tenaga

Tubuh Sehat dan Bugar, Wajah Cantik serta Terhindar dari Penyakit, Bisa Kamu Dapatkan Dengan Mengonsumsi Jus Buah dan Sayur, Namun Kamu Perlu Tahu Tips Penting Untuk Mendapatkan Manfaatnya

Gambar
Jus buah dan sayur. Sumber: guesehat.com Hi Dears, Tahukah Kamu, segudang manfaat dari buah dan sayur? Selain kaya kandungan vitamin, mineral dan serat, keduanya juga merupakan sumber antioksidan yang mampu mengikat radikal bebas yang merusak tubuh. Apabila Kamu rajin mengonsumsi kedua bahan makanan ini, maka seperti dilansir di laman manfaat-buah.com, akan terhindar dari penyakit kanker, membantu menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah; serta meningkatkan kesehatan tulang, gigi dan kekebalan tubuh. Disamping tubuh sehat dan bugar, ada bonus tambahan berupa wajah cantik. Tentu Kamu mau bukan?  Sayangnya, masih banyak yang belum mampu mengonsumsi buah dan sayur dalam jumlah yang banyak atau seharusnya, karena untuk memenuhi kecukupan gizi buah dan sayur, maka volume yang diperlukan cukup besar. Untuk itu, perlu cara khusus agar bisa memenuhi kecukupannya, yaitu dengan mengonsumsi buah dan sayur dalam bentuk jus atau cairan. Dengan bentuk ini, manfaat lainnya akan mem